Dipublish pada:
DTPEDULI.ORG | JAMBI – DT Peduli Jambi kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pendidikan anak bangsa. Kali ini, DT Peduli Jambi menyalurkan bantuan untuk melunasi tunggakan biaya pendidikan seorang santriwati bernama Aisyah Ramadhani, pada Senin (5/5/2025).
Aisyah, yang beralamat di Jl. Kopral Sulaiman RT 08, Kelurahan Suka Karya, Kecamatan Kota Baru, Kota Jambi, sedang menempuh pendidikan di salah satu pondok pesantren di Kota Jambi.
Kisah Aisyah Ramadhani mencerminkan perjuangan banyak keluarga di tengah tantangan ekonomi. Orang tua Aisyah saat ini tengah mengalami kesulitan finansial yang berkepanjangan, diperparah dengan perceraian yang memengaruhi kestabilan pendapatan keluarga.
Sang ayah, yang kini menjadi tulang punggung keluarga, hanya mengandalkan penghasilan sebagai penjual susu kedelai keliling dan jasa kurir. Kondisi ini membuat kewajiban administrasi pendidikan Aisyah terbengkalai, yang pada akhirnya menghambat kelancaran proses belajar putrinya di pesantren.
Dwi Nugraha, Manajer Program Kantor Perwakilan (KP) Jambi DT Peduli, menjelaskan bahwa bantuan ini merupakan bagian dari pilar pendidikan DT Peduli dalam menunjang peningkatan kualitas pendidikan anak.
Bantuan ini, lanjutnya, diharapkan dapat meringankan beban keluarga serta memberikan semangat baru bagi Aisyah untuk terus berjuang meraih cita-citanya. Ini juga menjadi pengingat bagi kita semua bahwa pendidikan adalah tanggung jawab bersama.
Raut kelegaan tampak jelas pada wajah ayah Aisyah Ramadhani. "Terima kasih kami ucapkan atas bantuan yang sudah diberikan oleh DT Peduli Jambi. Alhamdulillah, kami sudah dibantu untuk pelunasan tunggakan anak kami Aisyah," ungkapnya dengan haru.
"Kami sudah berkeliling mencari bantuan, namun belum membuahkan hasil. Alhamdulillah, bertemu DT Peduli, Aisyah bisa terbantu dalam pelunasan tunggakannya. Semoga pengurus DT Peduli Jambi dimudahkan rezekinya dan diberikan keberkahan," tambahnya.
Pihak Pondok Pesantren tempat Aisyah menuntut ilmu pun turut menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih yang mendalam kepada DT Peduli. Kepedulian dan kontribusi nyata ini sangat membantu keberlangsungan pendidikan santri, memastikan tidak ada lagi mimpi yang terhenti hanya karena kendala biaya.
Penulis: Dwi Nugraha Alsyahwana
Editor: Agus ID